Cara Cepat Mengatasi HP Android Yang Terkena Air

Cara Mengatasi HP Android Yang Terkena Air – Handphone merupakan salah satu alat elektronik yang anti air. Ketika handphone terkena air tentu akan terjadi kerusakan. Tetapi ada juga beberapa handphone canggih dengan desain anti air, sehingga walaupun sudah berada di dalam air tetapi tetap saja handphone tersebut tidak akan rusak. Lantas bagaiman dengan handphone yang mudah rusak jika terkena air? Tenang saja pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai cara mengatasi handphone android yang terkena air atau kemasukan air.

Ketika handphone Anda terkena air atau kemasukan air pastinya akan merasa sangat cemas dan khawatir bukan? Bahkan ada beberapa orang yang ketika hpnya rusak terkena air pasti akan menggantinya dengan yang baru. Itu tentu akan mengeluarkan uang yang lebih banyak dibandingkan untuk memperbaikinya sendiri bukan? Maka dari itu, sebelum menggantinya dengan yang baru, handphone Anda harus diperiksa terlebih dahulu. Di bawah ini terdapat cara mengatasi handphone android yang terkena air barangkali bisa memperbaiki masalah.

Cara Cepat Memperbaiki Handphone Android yang Terkena Air

tips dan trik

Sebelum Anda membawanya ke bengkel handphone, perika terlebih dahulu siapa tahu bisa kembali secara normal. Jika langsung membawanya ke bengkel handphone tentu akan memakan biaya.

Berikut cara memperbaiki handphone yang terkena air agar tidak langsung rusak :

Matikan Handphone Terlebih Dahulu

Dengan mematikan handphone ini bertujuan untuk meminimalisir kerusakan komponen yang ada di dalam handphone. Meskipun sudah terlanjur basah terkena air namun masih memiliki kesempatan untuk bisa memperbaikinya lagi. Dengan mematikan handphone tentu system tidak akan beroperasi sehingga kerusakan tidak menyebar kemana saja.

Baca juga:  Cara Menginstal Laptop Dengan Sistem Operasi Windows 10

Lepaskan MMC, SIM dan Baterai

Jika handphone android Anda memiliki baterai yang dapat dilepas maka lepaskan terlebih dahulu. Memory Card, SIM dan baterai harus dilepas dari perangkat. Itu juga bertujuan untuk meminimalisir kerusakan. Terlebih lagi pada SIM dan Memory Card ini terdapat banyak data yang penting. Tetapi jika baterai yang digunakan tidak dapat dilepas maka matikan saja handphone lalu lepas MC dan SIMnya.

Biarkan Handphone Sampai Kering Luar dan Dalam

Biarkan handphone di ruangan terbuka, tapi jangan ditaruh di luar rumah karena bisa diambil oleh orang lain. Taruh saja di dalam rumah yang terbuka agar handphone Anda menjadi lebih cepat kering. Biarkan tutup casing terbuka agar bagian SIM dan MC juga lebih cepat mengering.

Mengeringkan Handphone Dengan Suatu Metode

Cara mengeringkan dengan metode lain selain dibiarkan terbuka yaitu sebagai berikut :

  • Siapkan plastik ziplock atau mangkok besar untuk menampung beras.
  • Masukkan handphone Anda ke mangkok atau plastik ziplock tersebut.
  • Kemudian rendam handphone Anda dengan beras sampai memenuhi mangkok atau plastik ziplock tersebut.
  • Tunggu hingga sampai beberapa jam dan pastikan bahwa beras terasa lembab atau bahkan basah yang tandanya air di dalam handphone sudah keluar.

Nyalakan Kembali Handphone Android Anda

Jika semua cara diatas sudah Anda lakukan kemudian masukkan SIM, MC dan baterai ke dalam handphone. Kemudian nyalakan ulang dan selamat handphone Anda tidak terjadi kerusakaan lagi. Dengan demikian Anda tidak perlu mengeluarkan biaya apa-apa untuk membayar ke bengkel handphone atau membeli handphone baru. Handphone yang tadinya terkena air akan cepat teratasi dengan cara diatas.

Baca juga:  Cara Melacak Lokasi Nomor HP Telkomsel Dengan Mudah

Itulah cara mengatasi handphone android yang terkena air. Semoga bermanfaat untuk Anda.