Panduan Memilih Class Ragnarok M

portal game indonesia

Panduan Memilih Class Ragnarok – Ragnarok M: Eternal Love adalah game Android yang bergenre MMORPG. Game Ragnarok M: Eternal Love ini diadaptasi dari versi PC yaitu Ragnarok Online. Pada awal bermain, kalian akan disuruh memilih Job Class yang akan kalian gunakan.

Ada Job Class apa sajakah dalam game Ragnarok ini? Yuk simak baik-baik penjelasnya dibawah ini.

Panduan Memilih Class Ragnarok

1. Knight

Class Knight ini memiliki 2 type, tergantung kamu mau diarahkan ke arah yang mana:

  • Type Piercer: (spear semi tank) Knight tidak bisa menjadi tank murni karena, sudah ada class jenis tank murni yaitu Paladin. Type menjadi salah satu type favorit karena memiliki HP dan Defend yang cukup tebal. Type ini menggunakan status Vit:Str.
  • Type Basher (sword semi tank) : Tidak jauh beda dengan type spear, type basher memiliki damage output yang lumayan besar.

Kekurangan: Membutuhkan waktu yang cukup lama untuk farming

Kelebihan: Class ini memiliki Hp dan Defend yang cukup besar

2. Wizard

Wizard hanya memiliki satu type saja yaitu DPS. Wizard memiliki magic damage yang cukup besar dengan ability rune. Karena kelebihannya ini, kelas wizard menjadi salah satu class yang diminati dalam game Ragnarok M ini.

Kelebihan: Mampu farming solo dan leveling dengan cepat

Kekurangan: Memiliki HP dan Defend yang tipis, tidak seperti Knight

Baca juga:  7 Game Simulator Mobil di HP Android Terbaik 2019

3. Assasin

Class assasin ini memiliki 2 type yang dapat digunakan di dalam classnya.

  • Type Dagger : Type dagger ini memiliki damage output yang besar seperti type assasin yang lainya. Akan tetapi, type ini biasanya menggunakan skill passive mereka yaitu double attack.
  • Type Katar      : Type ini adalah type yang paling menjadi favorit dibandingkan type assasin yang lain. Karena build dari assasin ini sudah pasti memiliki damage yang paling besar. Akan tetapi, walaupun memiliki damage yang besar, class ini memiliki nyawa yang tipis seperti class wizard.

Kelebihan: Mereka bisa menghilang dalam WoE dan juga memiliki damage yang besar

Kekurangan: Memiliki HP dan Defend yang tipis

4. Blacksmith

Job Class ini memiliki 2 type yang dapat digunakan, yaitu :

  • Type Farming    : Kebanyakan Class Blacksmith memiliki skill passive berupa Drop rate item yang berguna untuk farming dengan cepat.
  • Type Equipment : Type ini memiliki kelebihan yaitu apabila hasil ketokan batu yang dijual akan memiliki harga yang mahal

Kelebihan: Dapat menghasilkan zeny yang cukup banyak

Kekurangan: Class ini jaranga dipakai dalam mode WoE, Et dan Vr karna damage out nya yang kurang besar.

5. Hunter

Job Class ini memiliki 3 type yang dapat kamu gunakan, yaitu:

  • Type Trapper: Type Trapper adalah type hunter yang memiliki damage paling besar diantara type lainnya.
  • Type Hitter: Type ini memiliki kecepatan yang tinggi dan juga damage yang paling besar. Type ini cocok bagi anda yang suka farming akan tetapi membutuhkan damage out yang besar.
  • Type Falcon: Type ini adalah type yang mengandalkan Falcon. Damage out yang dihasilkan dari type ini cukup besar karena pengaruh dari Falcon yang dimiliki
Baca juga:  Game Mobile Mirip Life After Buatan Tencent, Lightspeed & Quantum Studios

Kelebihan: Memiliki jarak jangkauan yang jauh dan cocok digunakan untuk farming dengan damage yang besar

Kekurangan: Class ini sama dengan class Wizard dan juga Assasin, yaitu memiliki Defend dan juga Hp yang tipis.

Sekian dari kami, semoga dapat membantu kamu yang baru bermain Ragnarok M: Eternal Love. Selamat Bermain!