Trik Cara Menyembunyikan Notch Smartphone Android

Smartphone android kekinian sudah tidak asing lagi dengan keberadaan notch atau poni. Memang di lain sisi ini adalah cara untuk memaksimalkan luas layar sehingga lebih maksimal sehingga letak kamera depan pun harus mencari ruang tersendiri. Nah berikut ini ada tiga cara menyembunyikan notch android yang bisa Sobat lakukan. Dengan demikian, layar dari android Sobat semua akan memiliki kesan lebih luas lagi tanpa ada kesan layar yang terpotong. Berikut teknocanggih.com akan mengulas beberapa triknya.

Tips Cara Menyembunyikan Notch Smartphone Android

1. Menggunakan Wallpaper Khusus

Cara menyembunyikan notch android yang pertama adalah dengan menggunakan wallpaper khusus. Wallpaper yang digunakan hanyalah wallpaper yang memiliki bagian atas berwarna hitam. Apabila Sobat menggunakan wallpaper ini, maka secara alami notch atau poni android akan terlihat hilang karena tersamarkan oleh warna wallpaper. Keuntungannya adalah layar takkan turun kebawah mengikuti poni atau notch.

Cara ini sebenarnya meniru cara dari Apple yang pada smartphone terbarunya yakni iPhone Xs menggunakan wallpaper yang tidak seimbang antara kanan kirinya yang mana di bagian atasnya memiliki warna hitam. Cara kreatif ini juga bisa Sobat lakukan dengan memilih wallpaper yang bagian atasnya hitam sehingga Sobat tidak perlu menurunkan layar atau memberikan jeda pada layar sehingga notch tersamarkan.

2. Hilangkan Notch Android Melalui System

Cara ini memang tidak dimiliki oleh semua android ber-notch, namun bagi yang memiliki atau mungkin ingin mencari tahu apakah cara menyembunyikan notch android ini ada di sistem smartphone Sobat, mungkin dapat mengikuti cara berikut. Untuk beberapa langkah atau letak mungkin bisa saja berbeda antara satu merk smartphone dengan yang lain, namun yang pasti apabila settingan ini ada di smartphone mu Sobat akan menemukannya. Berikut langkah-langkah yang bisa Sobat ikuti.

  1. Buka setting > Sobat bisa membukannya melalui home, atau melalui app drawer atau melalui ikon settingan kecil yang berada di notifikasi.
  2. Scroll Kebawah
  3. Pilih About Phone
  4. Scroll Kebawah
  5. Tekan Build Number berulang kali hingga muncul keterangan “You are now a developer.”
  6. Kembali ke halaman Setting
  7. Ketik di ruang pencarian “Notch” dan tekan enter lalu akan muncul hasil pencariannya
  8. Tekan atau pilih Display Cutout lalu Sobat akan kembali ke menu Developer Options
  9. Pilih “hide” untuk menyembunyikan
  10. Notch akan tersamarkan dengan penambahan warna hitam dan statusbar akan menurun kebawah
Baca juga:  Tutorial Cara Setting Wifi di Laptop Windows

Nah itu adalah cara menyembunyikan notch android yang menggunakan android one atau android murni. Sobat juga bisa menggunakan cara mulai dari langkah nomor 7 hingga ke nomor 9 untuk memunculkan kembali notch atau poninya dengan mengganti opsi di langkah nomor 9. Namun cara yang menggunakan sistem ini tidak selalu ada di smartphone berponi dan Sobat harus menggunakan cara yang ketiga yakni menggunakan aplikasi pihak ketiga.

3. Menggunakan Aplikasi Nacho Notch Hider

Cara menyembunyikan notch android yang ketiga adalah dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga. Cara ini akan menjawab cara nomor dua yang tidak semuanya ada di sistem smartphone. Cara ketiga ini juga cenderung lebih mudah meskipun mengunkana trik yang hampir sama dengan cara nomor satu yakni menambahkan area berwarna hitam di sekitar notch sehingga notch tersamarkan ketika dilihat. Berikut langkah langkahnya yang bisa Sobat ikuti:

  1. Unduh aplikasi Nacho Notch Hider dari Google Playstore
  2. Aplikasi akan langsung terintegrasi, buka setting menu di quick setting.
  3. Tambahkan shortcut Hide Notch ke dalam daftar quick setting sehingga Sobat bisa mengaksesnya setiap membuka quick setting dari notifikasi.
  4. Tekan Hide Notch di quick setting untuk melihat hasilnya

Apabila Sobat tidak bisa memasukkan opsi Hide Notch ke dalam quick setting, Sobat bisa menggunakan aplikasi ini dengan membuka aplikasinya kemudian mengaktifkan Hide Notch dari aplikasi.

Baca juga:  Cara Mudah Melihat Spesifikasi Laptop Maupun Komputer

Itulah tiga cara menyembunyikan notch android yang bisa Sobat lakukan sehingga poni smartphone Sobat semua dapat tersamarkan dan terlihat lebih modern dengan luas layar yang semakin terlihat luas. Semoga tutorial ini berguna agar smartphone android Sobat lebih personal atau memiliki ciri khas tersendiri.