Cara Mengatasi Laptop Hang dan Tidak Merespon

Secara teori, hanya ada satu cara mengatasi laptop hang yaitu dengan mematikan laptop dan menghidupkannya kembali lewat tombol power. Tetapi, cara ini cenderung menyisakan kerusakan pada sector-sektor hard disk.

Salah satu yang menyebalkan dari menggunakan laptop adalah ketika kita sedang asik menggunakan laptop lalu tiba-tiba laptop tersebut berhenti bekerja atau hang, atau freeze, atau tidak mau bergerak. Pasti Sobat teknocanggih juga pernah mengalaminya kan?. Hal tersebut pastinya sangat mengganggu aktivitas kerja kita, apalagi jika hal yang dikerjakan penting dan belum sempat tersimpan, sudah pasti progres yang sudah kita lakukan akan hilang atau terhapus.

Banyak Penyebab Laptop Hang

Gangguan hang ini bisa terjadi karena banyak hal, bisa karena masalah software yang crash, atau bisa juga karena masalah hardware yang sudah tua dan tidak bisa bekerja secara optimal lagi. Jika sudah begitu, harus bagaimana? Apalagi untuk Sobat yang tidak terlalu familiar dengan teknologi pastinya akan kebingungan dan panik setengah mati. Tapi tenang, pada artikel ini Sobat akan dipandu bagaimana cara mengatasi laptop hang dengan mudah. Simak uraian langkah-langkah mengatasi laptop hang berikut:

Hal yang paling sering menyebabkan laptop menjadi lemot dan hang adalah karena program atau software yang Sobat sedang gunakan crash atau berhenti bekerja. Ciri-cirinya terdapat tulisan Not Responding pada bagian atas program.

Baca juga:  Cara Screenshot Laptop Pada Windows XP, Vista, 7 dan Juga Windows 10

Cara Paling Mudah Mengatasi Laptop Hang

Untuk mengatasi program yang not responding, Sobat perlu menekan tombol Ctrl+Shift+Esc secara bersamaan. Kemudian akan muncul program Task Manager. Pilih program yang terdapat tulisan Not Responding, lalu tekan End Task, kemudian pilih End Now. Alternatifnya Sobat juga bisa menekan Ctrl+Alt+Del lalu pilih Task Manager dan lakukan seperti langkah sebelumnya. Program akan dipaksa menutup dan laptop akan berjalan normal kembali.

Hal selanjutnya yang sering menyebabkan laptop hang adalah karena program atau aplikasi yang Sobat gunakan terlalu berat atau tidak sesuai spesifikasi yang dianjurkan. Biasanya terjadi ketika menjalankan game kualitas tinggi atau aplikasi pengolah gambar dan video. Hal tersebut menyebabkan laptop overheat atau terlalu panas yang kemudian membuat laptop Sobat hang, freeze, atau malah terestart sendiri. Cara mengatasi laptop hang yang seperti ini, maka Sobat perlu melakukan force close aplikasi tersebut. Caranya yaitu melalui Task Manager seperti yang sudah dijelaskan di atas.

Mencegah Kejadian yang Sama Terjadi Lagi

Untuk mencegah hal tersebut terjadi di kemudian hari, Sobat perlu meng-upgrade laptop yang Sobat gunakan. Menambah kapasitas RAM bisa menjadi salah satu solusi. Selain itu lengkapi laptop Sobat dengan fan atau kipas pendingin USB (Cooling Pad) yang biasa dijual oleh toko-toko komputer dengan harga yang terjangkau.

Terkadang juga terjadi laptop hang yang benar-benar macet total. Tidak bisa digerakan dengan cara apapun, termasuk menekan Ctrl + Alt + Del pun tidak bereaksi. Cara mengatasi laptop hang yang seperti ini bisa dilakukan dengan beberapa cara paksa yang cenderung tidak aman.

Baca juga:  3 Cara Reset Hp Samsung untuk Mengatasi Berbagai Masalah yang Dijumpai

Cara pertama mengatasi laptop yang benar-benar macet total adalah dengan menutup layar laptop Sobat. Menutup layar bertujuan untuk memaksa laptop masuk ke dalam mode sleep. Tunggu beberapa menit kemudian nyalakan kembali. Biasanya setelah dinyalakan laptop akan kembali ke layar awal.

Namun jika cara tersebut tidak berhasil, terpaksa Sobat harus menggunakan cara paksa yakni dengan menekan tombol power Laptop selama kurang lebih 10 detik. Cara ini memaksa laptop untuk mati tanpa melalui proses shut down. Jika masih tidak bisa, lakukan cara paksa dengan mencabut lalu memasang kembali baterai laptop atau memutuskan sambungan listrik, kemudian nyalakan kembali seperti biasa.

Pada akhirnya, apabila cara-cara di atas tidak lagi mempan mengatasi masalah di laptop Sobat. Tak ada solusi lain selain melakukan install ulang atau beli laptop baru.

Cara-cara paksa tersebut cenderung tidak aman karena beresiko merusak sistem atau bahkan hardware laptop Sobat, jadi sebisa mungkin jangan terlalu sering melakukan cara tersebut. Nah Sobat, sudah tahu kan gimana cara mengatasi laptop hang?. Semoga informasi ini bermanfaat ya.